Selasa, 18 Desember 2012

GUGUP ??? Hilangkan Dengan Cara Berikut !!!

Selamat pagiiiiiiiiiiiii....:)
 
Tulisan ini didasarkan dari pengalaman sehari-hari lo. Aku ini termasuk orang yang gugupan lo. Ngapai aja pasti gugup, apalagi kalau mau tampil di depan umum, emmmm gugupnya pasti dua hari dua malam deh. Tapi sebenarnya rasa gugup itu bisa dikendalikan lo, jangan sampai dech rasa itu memperbudak kita, kalau sudah begitu itu bukan lagi hal yang wajar lo.
 
Anak didik aku suka cerita ni, kalau sebelum ulangan dia pasti merasa gugup luar biasa dan susah buat mengontrolnya, jadinya nihhhh dia mengerjakan soal ulangan dengan tidak tenang, dan hasilnya pasti kurang memuaskan.
 
Sebenarnya, merasa gugup itu adalah suatu hal yang baik. Gugup menandakan atau memperingatkan bahwa mungkin kita melangkah di luar zona nyaman. Gugup juga perasaan normal ketika kita sedang menghadapi suatu masalah, ketidakpastian, menunggu hasil, atau lainnya. Namun, akan menjadi masalah jika perasaan gugup itu menjadi berlebihan atau muncul pada situasi yang tidak pas yang dapat mengganggu atau mengurangi performa pada diri kita dan membatasi kita dalam mengembangkan dan menampilkan potensi diri. Untuk mengatasi hal tersebut, satu-satunya jalan adalah dengan mengurangi intensitas tingkat kegugupan yang dirasakan.
Berikut adalah beberapa cara untuk menghilangkan perasaan gugup berlebih:

Nervous
1. Fokus pada tujuan dari situasi yang dihadapi

Kita sering merasa gugup pada hal-hal yang konyol atau tidak perlu seperti bagaimana orang lain berpikir tentang penampilan kita. Solusi yang baik untuk mencegahnya adalah dengan fokus pada tujuan dari situasi yang dihadapi, bukannya fokus pada bagaimana perasaan seseorang terhadap diri atau penampilan kita. Contohnya pada saat interview kerja. Pikirkanlah tentang kualifikasi yang mereka butuhkan dan bagaimana kita memenuhi kualifikasi tersebut dan mendapatkan pekerjaan itu.
2. Ada seseorang bersamamu
Cara yang cerdas dalam melepaskan diri dari situasi adalah adanya seseorang yang bisa kita ajak bicara untuk membantu tetap fokus pada tujuan dalam situasi yang dihadapi. Contohnya ketika kita ingin bertemu dengan seseorang, bicaralah pada seorang teman, tanyakan beberapa hal bagaimana harus bertindak dengan baik. Membicarakan solusi yang terbaik. Hal ini dapat membuatmu lebih fokus pada hasil dari interaksi.

3. Tetap sibuk

Salah satu penyebab munculnya perasaan gugup adalah kamu memiliki waktu untuk gugup. Jika kita tetap sibuk dan fokus pada objektif dari suatu situasi, maka tidak akan ada waktu untuk merasa gugup.

4. Mengetahui apa yang ingin kamu katakan

Mengetahui apa yang ingin dikatakan dan bagaimana kita akan mengatakannya akan menghindari diri dari rasa gugup karena kebingungan tidak tahu apa yang harus dikatakan dan memikirkan bagaimana hasilnya nanti.

5. Berpikir positif dan berasumsi terbaik

Ketika kita memikirkan sesuatu, kita akan berasumsi bagaimana hal tersebut akan berjalan dan bagaimana hasilnya. Selalu berpikir positif dan berasumsi yang terbaik sesuatu tersebut akan berjalan dengan baik dengan hasil yang baik pula. Maka rasa gugup akan jauh berkurang.

6. Gunakan pakaian yang membuat kita percaya diri

Ketika kita berpakaian dengan baik, maka kita akan merasa baik. Berpakaian dengan baik juga menunjukkan bahwa kita menghormati diri sendiri dan juga orang lain di sekitar. Dan berpakaian yang pas dan stylish dapat membuat percaya diri dan mengurangi kegugupan.

Nahhhhh itu dia beberapa resep dari Ibunda ku tercinta buat mengontrol rasa gugup, jadi sekarang aku bagi-bagi dech.... :)
»»  READMORE...

Sabtu, 15 Desember 2012

Hilangkan Semut dengan Bedak Bayi

Bedak bayi ternyata tak hanya bisa digunakan untuk bayi. Melainkan juga berguna pada beberapa masalah yang kita jumpai sehari-hari. Bisa untuk sepatu, penghalau semut, dan hal lainnya.

Lebih jelasnya, lihat 5 kegunaan bedak bayi di bawah ini:

1. Hilangkan bau sepatu
Sepatu Anda berbau tak sedap? Tenang, cukup taburkan sedikit bedak bayi dalam sepatu dan biarkan semalaman. Di pagi hari, keluarkan serbuk bedak bayi dengan menggoyang-goyangkan sepatu. Dijamin aroma tak sedap pada sepatu akan sirna.

 
2. Memberantas semut
Jika ada banyak semut di rumah, bedak bayi juga bisa digunakan. Caranya taburkan bedak bayi di tempat-tempat yang dikerubuti semut. Semut biasanya menghindari bedak bayi karena tekstur dan baunya. Ini juga bisa dilakukan pada saat piknik di taman.

 
3. Keringat di seprai
Beberapa orang memiliki kebiasaan berkeringat saat tidur. Ini membuat seprai dan bantal tidak nyaman. Untuk mengatasinya, cukup taburkan sedikit bedak bayi di seprai Anda. Bedak bayi akan menyerap keringat dan membantu Anda tidur nyaman kembali.


4.Hewan peliharaan berbau wangi
Jika Anda tak punya waktu memandikan atau kehabisan bedak khusus hewan peliharaan, gunakan saja bedak bayi. Caranya, taburkan bedak bayi pada kain kemudian usapkan pada hewan peliharaan. Selain menghilangkan bau, bedak bayi juga aman digunakan pada bulu hewan.

 
5. Sarung tangan mencuci
Sarung tangan cuci yang terbuat dari karet seringkali menempel dan susah dilepaskan. Agar sarung tangan tidak menempel, taburkan sedikit bedak bayi di dalamnya. Ini akan membuat Anda mudah memakai dan melepaskannya kembali.
»»  READMORE...

Jumat, 14 Desember 2012

NOL !!!! Genap Atau Ganjil????










Sewaktu saya mengajar di SMP Nusantara Palangka Raya, pada meteri bilangan bulat. Pada saat itu ada siswa yang menanyakan kepada saya apakah nol ter masuk bilangan genap atau ganjil yaaa???

Itu merupakan pertanyaan yang bagus bangetttt, kalo boleh jujur sihhh saya ga nyangka mendapat pertanyaan seperti itu,hehehehe

Saya menjawab dengan singkat aja, tetapi tetap mengacu pada definisinya.

Kita tau bahwa yang dimaksud bilangan genap adalah bilangan bulat yang habis dibagi 2, jika tidak maka disebut bilangan ganjil.  Dengan kata lain bilangan bulat n disebut genap jika ada bilangan bulat x dimana n=2x.

Dari definisi diatas maka jelas, 0=2•0 jadi nol adalah genap.

setelah panjang dan lebar saya jelaskan, anak-anak bilang nya gini...
oooooooohhhhhhh, gitu yaaaa buuuu, ckckckck
»»  READMORE...

Tau Ga sihhhhh::: Mengapa??? (bagian 1)

Mengapa Susu baik untuk tubuh??

Susu adalah minuman yang sempurna karena kita bisa hidup hanya dengan susu tanpa makan apa pun. Susu mengandung semua nutrisi yang diperlukan tubuh, misalnya protein, karbohidrat, lemak, kalsium, fosfor, zat besi, dan juga vitamin. Makanan sempurna lainnya adalah telur.

Apa benar ada stroberi dalam susu rasa stroberi??

Buah- buahan yg memiliki kandungan vitamin C paling tinggi adalah stroberi. Komposisinya 80 mg per 100 g stroberi. Jumlah vitamin Cnya dua kali lebih banyak dari jeruk. Bila makan 5-6 per hari, sama saja telah memenuhi kebutuhan vitamin C perhari ( 50 mg ). Lebih baik lagi kalau makan bersama susu atau krim. Susu atau krim mengurangi rasa asam stroberi, dan memenuhi gizi yang kurang pada stroberi, yaitu lemak dan protein.

Mengapa Nasi sulit matang di daerah tinggi??

Tekanan udara di daerah gunung lebih rendah daripada di dataran rendah sehingga air matang sebelum suhu mencapai 100 derajat celcius. Karena itu, nasi yang dimasak di gunung akan kurang matang karena airnya matang lebih dulu. Untuk itu, sebaiknya menaruh benda berat di atas tutup panci saat memasak di gunung guna menaikkan tekanan udara di dalam panci dan mencegah uap air keluar.

Mengapa kalau Udang direbus, warnanya berubah??

Zat pigmen astaxanthin di kulit udang, lobster, kepiting bersatu dengan protein. Bila hewan jenis Crustacea ini dipanaskan, protein dan astaxanthin akan terpisah sehingga kulitnya menunjukkan warna merah muda, warna asli astaxanthin.

Mengapa kita Cegukan bila makan cabai??

Diafragma adalah sekat rongga antara dada dan perut, di bawah paru-paru. Cegukan adalah suara yang ditimbulkan oleh getaran diafragma ketika lambung membesar. Cegukan bisa disebabkan oleh makanan pedas atau panas yg dimakan bersamaan dengan waktu bernapas. Cara menghentikannya adalah dengan cara menahan napas atau dikagetkan, bisa juga dengan air es atau menghirup karbondioksida di dalam palstik yang sudah ditiup.

Apa beda Buah dan Sayuran??

Dalam pengertian masyarakat luas, hasil tumbuhan jenis pohon disebut buah dan hasil tumbuhan berbatang lunak disebut sayuran. Contoh buah adalah apel, mangga, jambu, dan lain-lain. Contoh sayuran adalah tomat, stroberi, nenas, cabai, terong, mentimun, dan sebagainya.

Secara umum buah itu berdaging, manis, harum dan mengandung banyak air, sedangkan sayuran ditanam di ladang untuk dimakan akar, batang, dan daunnya. Namun dalam pengertian botani/biologi, buah merupakan organ pada tumbuhan berbunga yang merupakan modifikasi lanjut bakal buah ( ovarium ). Jadi, menurut pengertian ini, tomat, cabai, jagung, padi termasuk buah.
»»  READMORE...

Rabu, 12 Desember 2012

1/0 tak hingga atau tak terdefinisi?


1/0 tak hingga atau tak terdefinisi?

Saya rasa banyak orang yang masih bingung, masih rancu apakah 1/0 tak hingga atau tak terdefinsi.

Jika SATU apel diberikan kepada NOL anak, setiap anak dapat berapa apel?

Apakah mungkin tiap anak mendapatkan tak hingga banyaknya apel? Lha wong anaknya aja gak ada. Nah..sekarang jelaskan berapa 1/0.

Berati yang berkata 1/0=∞ salah?


Err..sebenarnya tidak salah juga sich. Jika kita belajar matematika lebih lanjut, tepatnya analisis kompleks ada yang namanya bidang kompleks perluasan (Extended Complex Plane) atau disebut juga Riemann sphere (yaitu \mathbb{\hat{C}}=\mathbb{C}\cup\left\{ \infty\right\}, himpunan bilangan kompleks digabung tak hingga). Didalam Riemann sphere, 1/0=∞. Tentu saja ada penjelasan matematis kenapa 1/0=∞ didalam Riemann sphere.

Jadi mana yang benar, 1/0 tak terdefinisi atau tak hingga?

Sebenarnya dalam matematika, berapa 1/0 tergantung bagaimana kita mengartikan/mendefinisikan 1, 0 dan /. Jika kita mengartikan 1 dan 0 sebagai bilangan yang kita gunakan sehari-hari (baca: bilangan real) serta / sebagai pembagian maka jelas 1/0 tak terdefinisi. Akan tetapi jika 1 dan 0 bukan bilangan real maka belum tentu 1/0 tak terdefinisi.   Hasil 1/0 tergantung sistem bilangan mana yang dipakai. Tentu saja jika ada orang (awam) bertanya berapa 1/0, sistem bilangan yang digunakan pastilah sistem bilangan real. Meskipun 1/0 tidak terdefinsi dalam sistem bilangan real akan tetapi jika suatu bilangan real x mendekati nol maka nilai 1/x akan sangat besar. Bisa kita tulis \lim_{x\rightarrow0}1/x=\infty. Nah saya rasa pula banyak orang yang beranggapan \lim_{x\rightarrow0}1/x sama dengan 1/0. Oleh karena itu banyak orang yang beranggapan \lim_{x\rightarrow0}1/x=1/0=\infty . Tidak, tidak \lim_{x\rightarrow0}1/x dan 1/0 adalah 2 hal yang sangat-sangat berbeda. Oya satu hal yang perlu saya ingatkan tak hingga ∞ bukan lah bilangan real.


 sumber
»»  READMORE...

Apa itu bilangan Tak tersentuh?

Ada namanya Bilangan Tak tersentuh (untouchable number). Saya yakin kalian belum pernah mendengarnya

Apa itu bilangan Tak tersentuh?

Bilangan tak tersentuh adalah bilangan asli n yang bukan merupakan hasil penjumlahan semua pembagi sejati (proper divisor) dari sebarang bilangan asli. Dengan kata lain Bilangan tak tersentuh adalah bilangan asli n yang tidak mempunyai bilangan asli m sedemikian hingga

\left(\sum_{a|m}a\right)-m=n

Jadi bilangan tak tesentuh adalah bilangan yang tidak dapat “disentuh” oleh penjumlahan pembagi sejati dari sebarang bilangan.
Sebagai contoh, 5 adalah bilangan tak tersentuh karena 5=1+4 adalah satu-satunya cara menuliskan 5 sebagai hasil penjumlahan bilangan-bilangan asli yang berbeda dan memuat 1. Jika 4 membagi suatu bilangan maka 2 juga, jadi 4+1 bukanlah penjumlahan pembagi-pembagi sejati dari suatu bilangan (karena jika 4 pembagi sejati maka 2 juga). Sedangkan 4 bukanlah bilangan tak tersentuh karena merupakan penjumlahan semua pembagi asli dari 9 (pembagai asli dari 9 adalah 1 dan 3).
Jelas tidak  ada bilangan sempurna yang menjadi bilangan  tak tersentuh. Tidak ada bilangan tak tersentuh yang berbentuk p+1 dengan p bilangan prima karena pembagai asli dari p2 adalah 1 dan p. Begitu pula tidak ada bilangan tak tersentuh yang berbentuk p+2+1 karena 2p mempunyai pembagi sejati 1, 2 dan p.
Beberapa bilangan tak tersentuh yang pertama.

2, 5, 52, 88, 96, 120, 124, 146, 162, 188, 206, 210, 216, 238, 246, 248, 262, 268, 276, 288, 290, …

Paul ErdÅ‘s membuktikan bawa ada tak hingga banyaknya bilangan tak tersentuh. Konsep bilangan tak tesentuh menyisakan 1 persoalan yang sampai detik ini belum mampu dijawab oleh para Matematikawan
Apakah 5 satu-satunya bilangan tak tersentuh ganjil?
»»  READMORE...

1 = 2 !!!!!! Hhmmm ????

 Ada beberapa operasi di matematika yang melibatkan bilangan-bilangan tertentu memberikan hasil yang tidak dapat didefinisikan. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi ketidak-konsistenan di dalam matematika. Coba perhatikan ini:

0 = 0
cukup jelas
(1) a^2 - a^2 = a^2 - a^2
bolehkan karena a^2 – a^2 = 0 (tanda ^ dibaca pangkat)
(2) a (aa) = (a + a) (aa)
ingat pemfaktoran dan identitas a^2 - b^2 = [a + b] [ab]
(3) a = a + a
karena kedua ruas punya faktor (aa) maka
dapat dicoret atau dihilangkan dari keduanya.
(4) a = 2a


(5) 1 = 2

karena kedua ruas punya faktor a
maka dicoret atau dihilangkan dari keduanya.

Nah, lho..... ko 1 = 2? Aneh kan. Terjadinya penyimpangan pada hasil dikarenakan pada langkah-langkah di atas terdapat operasi yang menyimpang. Apakah itu? Pada langkah ke berapa? Silahkan pembaca berusaha menemukannya sendiri terlebih dulu
»»  READMORE...

Minggu, 09 Desember 2012

Ada 118 Fakta di Dunia yang Wajib di Baca !!!


Banyak hal yang terjadi didunia kita, tidak sedikit yang lain dari biasanya.
inilah biasa dikatakan sebagai hal unik. Banyak orang mengatakan sebagai hal aneh.

inilah 118 fakta aneh tersebut:

1. Di Cleveland, Ohio, adalah ilegal untuk menangkap tikus tanpa lisensi berburu.

2. Butuh 3.000 ekor sapi untuk persediaan di kulit selama satu tahun untuk pasokan sepakbola.

3. Ada rata-rata 178 biji wijen dalam roti McDonald’s Big Mac.

4. Perbandingan jumlah rayap dan manusia di dunia adalah 10:1.

5. Kitab Injil telah diterjemahkan ke dalam bahasa Klingon.

6. Musim panas tahun 2003 di Eropa menewaskan 35.000 orang.

7. Staphylococcus aureus hidup pada kulit manusia.

8. Rata-rata manusia memproduksi 25.000 quarts/ukuran 0.9463 liter ludah dalam seumur hidup.

9. Bumi tidak bundar tapi elips.

10. Tingkat kecenderungan perempuan hamil makan lebih banyak jika mereka mengandung bayi laki-laki.

11. Sirius, sebuah bintang kerdil, adalah bintang paling terang di langit malam.

12. Bayi lahir dengan 300 tulang tetapi ketika dewasa memiliki 206 tulang.

13. Setiap inci persegi dari kulit manusia terdiri dari 19 juta sel, 60 rambut, 90 kelenjar minyak, 19 kaki darah, 625 kelenjar getah, 19000 sel sensorik dan ribuan serta jutaan bakteri.

14. Tomat adalah makanan yang paling populer di seluruh dunia dengan produksi 60 juta ton per tahun.

15. Gunung. Everest, pada 8848 dan 29.028 meter kaki, adalah gunung tertinggi di dunia.

16. Kurang dari 2% dari air adalah air tawar.

17. Seseorang yang sedang istirahat menghasilkan panas sebesar 100 watt dop.

18. Uranium telah habis digunakan oleh kekuasaan militer barat sebagai senjata anti-tank.

19. Sekitar 70% organisme yang hidup adalah bakteri.

20. Sebuah perkiraan bahwa 300 juta sel-sel mati dalam tubuh manusia setiap menit.

21. Nama asli Albert Brook adalah Albert Einstein.

22. Mengunyah permen karet saat mengupas bawang akan melindungi Anda dari menangis.

23. Satu pound sama dengan lemak 4000 kalori.

24. Ada sekitar 100.000 sampai 150.000 rambut pada rata-rata kepala manusia.

25. Organ tubuh manusia terbesar adalah kulit, beratnya sekitar 4 kg orang dewasa normal

26. Berat bakteri adalah 1 triliun dari 1 gram.

27. Warga Eskimo menggunakan kulkas untuk menyimpan makanan supaya tidak beku.

28. Kalimat “The quick brown fox jumps over the lazy dog”, menggunakan setiap huruf dalam abjad.

29. Rata-rata rentang waktu bermain dalam sebuah liga utama baseball adalah 7 pitches.

30. Kata yang diucapkan tanpa mengulangi huruf adalah kata uncopyrightable.

31. Perpustakaan Utama Universitas Indiana bertambah lebih dari 1 inci hampir setiap tahun dengan buku tebal.

32. Pala dapat sangat beracun jika disuntikkan melalui urat nadi.

33. Kapasitas bintang Neuron adalah 1,5 sampai 3 kali massa matahari.

34. Hampir 85% dari alam semesta adalah bentuk material gelap..

35. WC pertama yang pernah terlihat di televisi adalah “Leave it to Beaver”.

36. Dari dua milyar orang hanya ada 1 yang akan hidup sampai usia 116.

37. 200 perusahaan berkontribusi 29% terhadap perekonomian dunia dan mempekerjakan hanya 0,9% di dunia kerja.

38. 98 ton tanaman purba yang terpendam digunakan untuk membuat 1 galon bensin di Amerika Serikat.

39. Diperkirakan 16.000 orang di seluruh dunia terinfeksi HIV setiap hari.

40. Kuatnya emosi negatif mengakibatkan kerusakan sistem kekebalan.

41. Karena polusi dan overfishing, penduduk Amerika, Asia dan Eropa telah menolak eels hingga 99%.

42. Titik di atas huruf “i” disebut title/judul.

43. Neutron memiliki kehidupan 14 jam di luar inti dari sebuah atom.

44. Hanya 22% dari hutan asli tetap ada di bumi.

45. Manusia adalah satu-satunya primata yang memiliki pigmen di tangan tangan mereka.

46. Rata-rata 100 orang mati tersedak ballpoint setiap tahun.

47. Reno, Nevada adalah barat Los Angeles, California

48. 3000 tahun lalu, sebagian besar warga Mesir meninggal di usia 30 tahun.

49. Pada era Mesir Kuno, lempeng batu digunakan sebagai bantal.

50. Pada tahun 1962, sekolah di Tanganyika ditutup karena suatu kejadian yaitu epidemi tawa yang berlangsung selama enam bulan.

51. Pada tahun 1980, pekerja di sebuah rumah sakit Las Vegas diberhentikan. Mereka bertaruh siapa pasien yang akan mati terlebih dahulu.

52. Cina zaman dahulu, dokter menerima uang hanya jika pasien itu sembuh.

53. Di Mesir, orang mencukur alis jika ada kucing yang mati.

54. Pada tahun 1800an, jika ada orang yang gagal bunuh diri, mereka harus menghadapi hukuman mati.

55. Pada tahun 1848, air terjun Niagara telah istirahat selama setengah jam karena sebuah es memblokir sumber sungai.

56. Orang menggunakan kacamata sejak 700 tahun terakhir.

57. Orang yang berusia di atas 100 di AS meningkat dari 4.000 pada tahun 1960 menjadi 55.000 pada tahun 1995.

58. Seekor kucing dapat berlari 20 km per jam.

59. Seekor cheetah dapat berlari 76 km per jam.

60. Katak yang terbesar di dunia adalah Goliath Frog.

61. Tidak ada dua zebra yang belangnya serupa.

62. Terdapat hampir 50 jenis kangguru.

63. Joeys adalah nama yang diberikan kepada anak kanguru.

64. Woodpecker dapat mematuk 20 kali dalam satu menit.

65. Lidah seekor Chameleon adalah dua kali panjang tubuhnya sendiri.

66. 10% dari populasi dunia adalah tangan kiri.

67. Lumba-lumba berkomunikasi satu sama lain dengan menggeram dan bersiul

68. Paus biru adalah mamalia terbesar di dunia.

69. Lumba-lumba tidur dengan satu mata terbuka.

70. Kucing memiliki pandangan mata yang lebih tajam daripada manusia.

71. Ikan Jelly tubuhnya terdiri dari 95% air.

72. Matahari 330.330 kali lebih besar daripada bumi.

73. Kuku jari tangan tumbuh lebih cepat dari kuku jari kaki.

74. Otot yang paling kuat di dalam tubuh adalah lidah.

75. Gajah lebih kecil dari ikan paus biru.

76. Kucing dapat bertahan hidup tanpa air lebih lama dari unta.

77. Tanduk badak terbuat dari keratin.

78. Jerapah memiliki lidah sepanjang 21 inchi.

79. Sepeda pertama dibuat pada tahun 1817 dibuat tanpa pedal.

80. Rechendorfer Yusuf adalah orang pertama yang berhasil menempatkan karet penghapus di atas sebuah pensil.

81. Balon mainan yang pertama kali terbuat dari karet vulkansir.

82. Satu ujung pensil dapat menulis 50.000 kata dalam bahasa Inggris.

83. Terdapat hampir 900 jenis kelelawar di dunia.

84. Tangan kanan orang hidup lebih lama dari tangan kiri.

85. Banyak orang yang dibunuh oleh keledai.

86. Seekor buaya tidak dapat mengeluarkan lidah.

87. Semut tidak tidur.

88. Beruang kutub bertangan kidal.

89. Astronot tidak diperbolehkan untuk makan kacang-kacangan sebelum mereka pergi ke ruang angkasa karena buang angin/kentut dalam pakaian ruang angkasa mengakibatkan kerusakan.

90. Dengan menaikkan kaki Anda perlahan dan berbaring ke belakang, Anda tidak dapat terperosok ke dalam pasir.

91. Pemogokan cahaya di bumi sekitar 6.000 kali per menit.

92. Lobster memiliki darah biru.

93. Seorang pria mengatakan rata-rata 4.850 kata dalam 24 jam.

94. Kuku ibu jari tumbuh lambat dan kuku jari tengah yang tercepat.

95. Cokelat dapat membunuh anjing.

96. Kecap sebelumnya dijual sebagai obat.

97. Produk pertama yang memiliki barcode adalah Wrigley’s gum.

98. Kanada dalam bahasa India berarti Desa Besar.

99. Seseorang menghasilkan 100 pound sel darah merah dalam hidupnya.

100. Pita karet terpanjang adalah di kulkas.

101. Ada 293 cara untuk menukar dolar.

102. “Dreamt” adalah satu-satunya kata yang berakhir dengan ‘mt’.

103. Orang yang cerdas memiliki kadar seng dan tembaga di rambut mereka.

104. 69% orang Amerika menggunakan internet dan hanya 5,5% dari India.

105. Plastik dibutuhkan 500 tahun untuk terurai.

106. Amerika telah memiliki 30,30% bandara di dunia & India hanya 0,70%.

107. Total wilayah permukaan bumi adalah 197 juta mil persegi.

108. Cahaya matahari mencapai bumi membutuhkan waktu sekitar 8 jam 3 detik.

109. Penduduk di dunia telah meningkat 3,1 miliar dalam 40 tahun terakhir.

110. Sekitar 180 juta kartu Valentine tersebar per tahunnya.

111. 4% dari total penduduk setiap hari minum minuman dingin.

112. Mustahil untuk bersin dengan mata terbuka.

113. Di Bangladesh, anak-anak akan dihukum dan dipenjarakan jika curang dalam ujian akhir.

114. Butuh 1 pekarangan tebu untuk membuat sebuah gula kubus

115. Setengah galon air diperlukan untuk memasak makaroni.

116. Lampu lalu lintas telah digunakan sebelum penemuan mobil.

117. Satu orang normal tertawa lima kali sehari.

118. Setiap tahun di India, diperkirakan 300 juta tiket yang dijual.
»»  READMORE...

Sabtu, 01 Desember 2012

Pintar Matematika???? Setrum kepala Anda!!! WoooW





Disetrum??? Wow..kedengerannya extrim banget yaa. Ini sudah diteliti lo.. Buat lebih jelasnya,disimak ya..

Ternyata dengan mengalirkan sedikit arus listrik ke otak selama 15 menit, kemampuan orang dalam matematika bisa meningkat. Para ilmuwan di University of Oxford, Inggris, sudah berhasil melakukan itu dan membuat kemampuan matematika seseorang bertahan selama 6 bulan.
Para ilmuwan menggunakan teknik stimulasi menggunakan arus listrik yang disalurkan langsung lewat tempurung untuk mengalirkan listrik ke bagian otak yang biasa digunakan untuk memproses angka (parietal lobe).
Partisipan diminta untuk mempelajari simbol-simbol yang mewakili angka. Kemudian, selama mereka menerima arus listrik, mereka diminta mengorganisasi angka-angka tersebut. Partisipan yang diberi stimulasi memiliki kemampuan yang lebih baik dalam menyelesaikan tugas ketimbang partisipan tanpa stimulasi. Hebatnya, ketika uji coba dilakukan 6 bulan kemudian, kemampuan itu masih ada.
Para ilmuwan mengaku akan melakukan penelitian lagi. “Penelitian berikutnya akan melibatkan orang-orang yang lemah dalam bidang matematika,” jelas ilmuwan dari University of Oxford. Mereka juga mengaku penelitian ini akan membantu 20 persen orang yang memiliki kemampuan matematika di bawah rata-rata dan mungkin pula dapat diterapkan di bidang selain matematika.
Anda ingin pintar,,,, mari qta mencoba bersama sama ….. hehehe
»»  READMORE...

Berhitung Cepat

1. Perkalian 9, 99, atau 999

Mengalikan dengan 9 sebenarnya adalah mengalikan dengan 10-1.

Jadi, 9×9 sama saja dengan 9 x (10-1) = 9×10-9 = 90-9 = 81.

Ayo coba contoh yang lebih sulit:

46×9 = 46× (10-1) = 460-46 = 414.

Satu contoh lagi:

68×9 = 680-68 = 612.

Untuk perkalian 99, artinya kita mengalikan dengan 100-1.

Jadi, 46×99 = 46 x (100-1) = 4600-46 = 4554.

Kalo udah gitu, kalian semua pasti tahu bahwa perkalian 999 sama dengan perkalian 1000-1

38×999 = 38 x (1000-1) = 38000-38 = 37962.


Masih bisa ngikuti? ayo kita lanjut


2. Perkalian 11


Perkalian 11 artinya kita menjumlahkan sepasang angka, kecuali bagi angka yang ada di bagian ujung


Lebih jelasnya gw jelasin di bawah ini :


untuk perkalian 436 dengan 11 mulailah dari kanan ke kiri (selalu dari kanan ke kiri ya)

Pertama tulis 6 lalu jumlahkan 6 dengan angka di sebelahnya yaitu 3 sehingga didapatkan angka 9

Tuliskan 9 disebelah kiri 6.

Lalu jumlahkan 3 dengan 4 untuk mendapat angka 7. Tuliskan angka 7.

Terakhir tuliskan angka yang paling kiri yaitu 4.

Jadi, 436×11 = 4796.

Ayo kita buat contoh yang lebih sulit: 3254×11.

(3)(3+2)(2+5)(5+4)(4) = 35794.

Ingat selalu mulai dari kanan ke kiri yak!

Sekarang contoh yang lebih sulit lagi: 4657×11.


(4)(4+6)(6+5)(5+7)(7).

Mulai dari kanan tuliskan angka 7.

Lalu 5+7=12.

Tuliskan 2 dan simpan angka 1.

6+5 = 11, tambah 1 yang tadi kita simpan = 12.

Sekali lagi tuliskan 2 dan simpan 1.

4+6 = 10, tambah 1 yang tadi kita simpan = 11.

So, tuliskan 1 dan simpan 1.

Terakhir angka paling kiri, 4, tambahkan dengan 1 yang tadi kita simpan.

Jadilah, 4657×11 = 51227 .

Hehehe, mantepkan? ini masih ga terlalu sulit...ayo jalan lagi


3. Perkalian 5, 25, or 125


Perkalian dengan 5 sama saja mengalikan dengan 10 lalu di bagi 2, CATATAN : Untuk perkalian dengan 10 cukup tambahkan 0 di dibagian belakang angka


Contoh : 1000 x 5 = 5000


Lagi, 12×5 = (12×10)/2 = 120/2 = 60.

Contoh yang lain:

64×5 = 640/2 = 320.

Juga, 4286×5 = 42860/2 = 21430.

Untuk perkalian 25, sama saja kita kalikan dengan 100 (tambahkan dua angka 0 di bagian belakang) kemudian di bagi dengan 4. CATATAN : Untuk pembagian dengan 4, kita bisa juga membagi dengan 2 sebanyak dua kali

64×25 = 6400/4 = 3200/2 = 1600.

58×25 = 5800/4 = 2900/2 = 1450.

Untuk perkalian 125, sama saja kita kalikan dengan 1000 (tambahkan tiga angka 0 di bagian belakang) kemudian di bagi dengan 8. CATATAN : Untuk pembagian dengan 8, kita bisa juga membagi dengan 2 sebanyak tiga kali

32×125 = 32000/8 = 16000/4 = 8000/2 = 4000.

48×125 = 48000/8 = 24000/4 = 12000/2 = 6000.


Mudah kan? hehehe melangkah lagi!


4. Mengalikan dua bilangan yang mempunyai selisih 2, 4, atau 6



Untuk perkalian seperti ini gw langsung kasi contoh ya


Ambil contoh : 12×14. (14 - 12 = 2...jadi metode ini bisa dipakai)

Pertama kita cari angka tengah antara 12 dan 14...So,

12

13

14

(artinya 13 adalah angka tengah), berikutnya kita tinggal membuat perkalian 13 x 13 lalu di kurangi 1...

12×14 = (13×13)-1 = 168.

16×18 = (17×17)-1 = 288.

99×101 = (100×100)-1 = 10000-1 = 9999

Jika selisih dua bilangan tersebut adalah 4, sama seperti tadi kita cari angka tengahnya...buat pemangkatan, lalu kurangi dengan 4,
Ok ini contohnya :


11×15 = (13×13)-4 = 169-4 = 165.

13×17 = (15×15)-4 = 225-4 = 221.

Jika selisih dua bilangan tersebut adalah 6, sama seperti tadi kita cari angka tengahnya...buat pemangkatan, lalu kurangi dengan 9,
Ok ini contohnya :


12×18 = (15×15)-9 = 216.

17×23 = (20×20)-9 = 391.


Hehehe...trik ini bisa di pakai bukan hanya untuk belasan tapi bisa sampai ribuan...

Masih ada trik lagi....ntar gw sambung...
Tengkyu all

Naaah sudah makan...sudah kenyang...sekarang kita sambung lagi pelajaran kita....hehehehehe

5. Pemangkatan bilangan puluhan yang berakhiran 5



Untuk yang ini bener2 gampang kok..


Contoh kita mau ngitung berapakah 35 x 35


Kita tinggal mengalikan 3 x 4 = 12 (angka 4 di dapat dari 3 tambah 1)
Kemudian 5 x 5 = 25
Jadi 35 x 35 = 1225


Mudahkan?
Contoh lagi : 65 x 65
Kalikan 6 x 7 = 42 (angka 7 di dapat dari 6 tambah 1)
Kemudian 5 x 5 = 25
Jadi 65 x 65 = 4225


Dari situ kita tahu bahwa pemangkatan bilangan puluhan berakhiran 5 pasti angka belakangnya 25


So 85 x 85 = 7225 (tahukan dari mana dapetinnya?)



6. Perkalian puluhan dimana digit pertama adalah sama dan jumlah digit kedua adalah 10


Contohnya kita ingin mengalikan 42 x 48...
Disini terlihat bahwa digit pertama puluhan di atas adalah sama yaitu 4
sedangkan jumlah dari digit kedua adalah 2 + 8 = 10


Cara cepatnya sederhana saja :
Kita kalikan 4 dengan 4+1 Jadi gini hasilnya 4 x (4+1) = 4 x 5 = 20
Tuliskan angka 20


Lanjut lagi kalikan 2 dengan 8 Jadi gini hasilnya 2 x 8 = 16
Tuliskan angka 16


Jadilah 42 x 48 = 2016


Gampang kan? contoh lagi
64 x 66


Kita buat
6 x (6+1) = 6 x 7 = 42
6 x 4 = 24
Hasilnya
64 x 66 = 4224


Masih bingung?
Contoh lagi :
83 x 87


Rumusnya
8 x (8+1) = 8 x 9 = 72
3 x 7 = 21
Hasilnya
83 x 87 = 7221



Ok bro and sis? hehehehe ajarkan ini ke putra putri anda
Nah untuk yang berikut ini agak sedikit rumit...tapi kalo disimak bisa kok bro


7. Pemangkatan Puluhan
Ini perlu sedikit konsentrasi


Ambil contoh kita ingin melakukan pemangkatan 58 alias 58 x 58


Langkah 1 :
Kalikan 5 dengan 5, 5 x 5 = 25
Kalikan 8 dengan 8, 8 x 8 = 64
Tuliskan ke dua hasil tadi dan jadilah 2564


Langkah 2 :
Kalikan 5 dengan 8 = 40
Gandakan hasil tersebut, 40 x 2 = 80
Tambahkan 1 angka 0, jadilah 800


Langkah 3 :
Jumlahkan 2564 dengan 800, 2564 + 800 = 3364
Itulah hasilnya



58 x 58 = 3364


Hehehe....masih bingung?
yuk contoh lagi yuk


32 x 32


Langkah 1 :
3 x 3 = 9 ----> tapi tuliskan 09 ya supaya 2 digit bisa tercipta
2 x 4 = 4 ----> tapi tuliskan 04 ya supaya 2 digit bisa tercipta
Kedua hasil di tulis menjai 0904


Langkah 2 :
3 x 2 = 6 GANDAKAN 6 x 2 = 12
Tambahkan satu 0 dibelakangnya dan jadilah 120


Langkah 3 :
120 + 0904 ----> artinya 120 + 904 = 1024
Itulah hasilnya


32 x 32 = 1024


Kerennnnnn kan?
Mau coba lagi?
Boleh!!!!


67 x 67


6 x 6 = 36
7 x 7 = 49
3649


6 x 7 x 2 = 84 tambah satu 0 jadi 840


3649 + 840 = 4489


Sehingga 67 x 67 = 4489

»»  READMORE...